Ads Google

Tuesday, January 23, 2018

CERITA MISSION SABAT 3 FEBRUARI 2018


CERITA MISSION

CHEF TERBAIK MENYERAHKAN SEGALANYA

SABAT 5, 3 FEBRUARI 2018 I BELIZE

MERCEDES RUIZ, 54 TAHUN

Mercedes Ruiz adalah seorang wanita yang sibuk. Enam hari dalam seminggu, ia beker­ja sebagai chefdi Hotel Radisson dan menyiapkan santapan bagi penumpang kelas satu maskapai American Airlines. Pada hari Minggu, ia pergi ke gereja—bu­kan hanya satu melainkan ketiga gereja yang berbeda.

Mercedes, wanita keturunan suku Maya yang tinggal di Belize, sebuah nega­ra di Amerika Tengah itu, merindukan untuk dapat lebih bertumbuh bersama Tuhan.Tetapi ia merasakan kekosongan di dalam hatinya meskipun sudah meng­hadiri ibadah di tiga buah gereja.

la kembali ke Alkitab dan mulai mempelajari kitab Daniel. Ketika sampai di pasal 9, ia membaca bagaimana Daniel berpuasa dan berdoa sebagai seorang hambaTuhan.

"Tuhan,"Mercedes berdoa,"Jika Da­niel dapat melakukannya, Engkau dapat menolongku untuk melakukannya juga:'

la berpuasa dan berdoa. Setiap hari­nya, ia mengulangi doa panjang Daniel di dalam Daniel 9, yang berakhir dengan permohonan:"Ya Tuhan, dengarlah! Ya, Tuhan, ampunilah. YaTuhan, perhati­kanlah dan bertindaklah dengan tidak bertangguh, oleh karena Engkau sendiri, Allahku, sebab kota-Mu dan umat-Mu di­sebut dengan nama-Mu!"(Daniel 9:19).

Pada suatu sore di hari Minggu se­telah tiga ibadahnya selesai, Mercedes melihat beberapa brosur terserak di ping­gir jalan. la mengambil satu dan melihat iklan tentang KKR Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh yang dimulai pada malam hari itu juga.

la pun pergi rnenghadiri pertemuan itu—dan tidak melewatkan pertemuan­pertemuan berikutnya. Pada hari Sabat, ia mengambil cuti dari pekerjaannya dan maju ke depan ketika pengkhotbah me­nanyakan siapa yang ingin dibaptis.

Atasannya di kantor kecewa ketika Mercedes memberitahu pada hari Senin­nya bahwa ia tidak akan bekerja lagi pada hari Sabtu.

"Sebelumnya Anda tidak memiliki masalah dengan hari Sabtu," kata atas­annya."Apakah Anda membunuh seseo­rang atau melakukan kejahatan lainnya? Mengapakah Anda melakukan hal ini?"

"Saya percaya bahwa ini adalah hari milikTuhan,"kata Mercedes."Saya ingin iebih mendekat kepada-Nye

Karena tidak mendapat dukungan dari atasannya, Mercedes memutuskan bahwa is harus mengundurkan la menulis surat pengunduran dirinya dan menyerahkannya langsung kepada direktur perusahaan, yang posisinya se­tingkat lebih tinggi dari atasannya.

Direktur membaca suratnya, mere­masnya menjadi bola dan melempar­kannya ke tempat sampah.

"Mari kita anggap bahwa Anda tidak pernah menyerahkan surat ini kepada saya,"katanya."Saya akan memberikan libur kepada Anda setiap hari Sabtu, dan saya akan menaikkan gajimu."

Atasan Mercedes marah saat me­ngetahui bahwa Mercedes tidak lagi bekerja pada hari Sabtu. la memberi­kan tugas tambahan kepada Mercedes dengan tenggat waktu yang ketat untuk menyelesaikannya. Mercedes menje­rit kepada Tuhan untuk memberinya kekuatan.

Pada suatu hari, Mercedes tiba di tempat kerja dan mendapat kabar bahwa atasannya meninggal dunia. Atasannya itu, yang telah menikah dan memiliki anak-anak, pergi ke pantai dengan seorang pria pada malam se­belumnya. Kencan romantis itu dirusak oleh para perampok bersenjata yang sedang melarikan did. Dalam usaha pe­larian itu, mereka menembak pasangan itu dan mengambil mobil mereka.

Kedamaian kembali di tempat kerja Mercedes.

"Saya menikmati setiap hari Sabat seperti saya menikmati hari-hari kerja saya,"katanya.

Tetapi itu barulah awal dari kisah Mercedes. Beberapa tahun kemudian, Mercedes hidup sendiri setelah diting­gal pergi oleh suaminya yang mening­gal dan anak-anaknya yang beranjak dewasa. la mengulangi kembali penye­rahan hidupnya kepada Yesus dan me­minta pelajaran Alkitab dari pendeta.

Ketika pendeta itu berjanji untuk mampir ke rumahnya pada hari Jumat malam, Mercedes berpikir:"Jika pelajar­an Alkitab ini cukup balk bagiku, maka saya ingin berbagi dengan orang lain!' Maka ia pun mengundang te­tangganya untuk hadir. Ia mendirikan tenda di halaman muka rumahnya, mengatur kursi-kursi di bawahnya, dan menyiapkan makanan yang lezat. Ia menyiapkan sebuah meja untuk pendeta di depan tenda.

Sang pendeta terkejut melihat kerumunan orang yang menantinya pada Jumat malam itu. Ketika pelajar­an Alkitab selesai, pendeta meng­umumkan bahwa pelajaran Alkitab kembali akan diadakan pada Jumat malam berikutnya. Giliran Mercedes yang terkejut. la mengira bahwa pela­jaran Alkitab hanya berlangsung satu malam saja.

Kelompok orang itu bertambah pada setiap pelajaran Alkitab. Tidak ada satu pun gereja Advent di kota itu, jadi Mercedes mengubah rumah­nya menjadi gereja rumah di mana ia dan tetangganya dapat beribadah pada hari Sabat. Enam belas orang dibaptis melalui pelajaran Alkitab itu. Setahun kemudian, Mercedes membantu perintisan gereja Advent di kota itu.

Tetapi ia ingin melakukan lebih lagi. la rindu untuk menjangkau suku Maya—dari mana is berasal—de­ngan pekabaran Injil. Maka jadilah ia seorang perintis di Global Misi, misionaris yang merintis gereja di sebuah wilayah baru. Mercedes seka­rang mennimpin sebuah jemaat suku Maya di Ibukota Belize, Belmopan. "Begitulah ceritanya bagaimana saya terlibat dalam pekerjaan mini ini," kata Mercedes, 54 tahun. "Saya suka melakukan pekerjaan misionaris. lni adalah sebuah komitmen hidup, dan saya senang melakukannya."

LINK DOWNLOAD CERITA MISSION TRIWULAN 1 TAHUN 2018

CERITA MISSION SABAT KE 4: https://drive.google.com/open?id=1g23trmwtzij4a7DvLGkwhJyIn20N51Pi

CERITA MISSION SABAT KE 5 (3 Februari 2018) : https://drive.google.com/open?id=1f0yCVHAC8-H-equ4UfqF7vUT92ls0Se4

CERITA MISSION SABAT KE 6 (10 Februari 2018) : https://drive.google.com/open?id=1sQGq8mizmDirJvjxh3SVCakp8B8MG3Fw

CERITA MISSION SABAT KE 7 (17 Februari 2018) : https://drive.google.com/open?id=1s3LJcyD2L3MWx_ZKb4qMP1bvDEvWBaSv

CERITA MISSION SABAT KE 8 (24 Februari 2018) : https://drive.google.com/open?id=1P72xL_FFn3dKhTYwM5zLUBHDrve8Elh7

CERITA MISSION SABAT KE 9 (3 Maret 2018): https://drive.google.com/open?id=1fubjOISh4m9Xebxmc9SmFAQkAMGSZSZ_

CERITA MISSION SABAT KE 10 (10 Maret 2018): https://drive.google.com/open?id=1VXXpgiiwCRb1qLiwGobSsXa82EjvGunB

CERITA MISSION SABAT KE 11 (17 Maret 2018): https://drive.google.com/open?id=1fvLaM3p-BtsGmmcmoMz_l9XHBbXFUZHX

CERITA MISSION SABAT KE 12 (24 Maret 2018): https://drive.google.com/open?id=1KhX-QtiThuJcqhtWIgoGfjZizXytnzS9

CERITA MISSION SABAT KE 13 (31 Maret 2018): https://drive.google.com/open?id=1YvJO_8d5XLlJNOxntqpOXNzmqnyxa0p3

 https://www.adventistmission.org/

No comments:

Post a Comment